Pernahkah Anda melihat akun Twitter yang tidak ada nama? Mungkin Anda penasaran, bagaimana cara mengosongkan nama di Twitter? Berikut cara membuat nama kosong di Twitter dengan mudah.
Seperti yang telah diketahui, Twitter adalah salah satu media sosial yang cukup populer di Indonesia. Karena Twitter sendiri memiliki fitur yang lengkap dan cukup mudah digunakan.
Dan akhir-akhir ini sedang tren untuk menggunakan tanpa nama di twitter. Nama kosong ini memang cukup unik, karena nama pada akun twitter akan dikosongkan sehingga tidak muncul.
Padahal, saat Anda pertama kali membuat akun Twitter, nama adalah salah satu syarat yang harus diisi agar bisa mengenalkan Anda kepada pengguna lain di Twitter.
Lalu, bagaimana bisa mengosongkan nama Twitter? Sebenarnya caranya cukup mudah. Jika Anda belum tahu, berikut di bawah ini panduannya secara lengkap dan jelas.
Cara Membuat Nama Twitter Menjadi Kosong
Anda bisa menggunakan Twitter dari laptop maupun aplikasi Twitter di perangkat smartphone Anda. Entah itu melalui HP Android atau iPhone, Anda bisa melakukannya.
Berikut cara membuat nama kosong di Twitter:
- Pertama, buka Twitter lalu pergi ke halaman profil Twitter Anda.
- Kemudian tekan tombol Edit Profil untuk mengubah nama.
- Di bagian kolom Nama, isi dengan simbol di bawah ini
ً
Setelah itu tekan tombol simpan untuk menyimpan perubahan. Dan sekarang Anda sudah berhasil mengubah nama Twitter menjadi tanpa nama atau blank.
[rel]Baca juga: Cara Menghapus Like di Twitter[/rel]Sangat mudah bukan? Jika Anda ingin mengembalikannya agar nama di akun Twitter Anda normal kembali, cukup lakukan perubahan nama lewat edit profil seperti panduan di atas.
Demikian artikel mengenai cara mengosongkan nama di Twitter lewat HP dan laptop. Semoga artikel ini bermanfaat dan semoga berhasil!