Tips dan Trik

Cara Menghapus Akun Akulaku yang Terdaftar Secara Permanen

Akulaku merupakan aplikasi mobile yang melayani Anda untuk melakukan kredit online. Dengan akulaku, Anda dapat dengan mudah mengajukan pinjaman karena pendaftarannya juga cukup mudah. Jika pendaftarannya mudah, apakah cara menghapus akun akulaku juga mudah? Mari baca lebih lanjut.

Sistem pinjaman uang pada akulaku memberikan beberapa persyaratan, dan jika persyaratan sudah terpenuhi, uang akan langsung dikirimkan ke bank Anda.

Dalam sistem pembayaran, Anda akan diberitahukan kapan batas waktu untuk membayar kredit Anda di akulaku. Jika Anda telat dalam pembayaran, selain harus membayar bunga, Anda akan dikenakan denda juga.

Total denda bisa bervariatif, Akulaku mengatur denda tergantung dari berapa hari melewati tanggal jatuh tempo. Jika anda telat 23 hari maka denda yang harus dibayar sebesar 10% dari total pembayaran.

Misalkan Anda melakukan pinjaman di Akulaku sebesar 3.000.000 yang artinya jika Anda telat dalam melakukan pembayaran. Anda akan dikenakan denda sebesar 300.000, nominal yang lumayan bukan?

Di saat Anda sudah menjadi pengguna akulaku dan sudah berhasil melakukan pinjaman online pada aplikasi ini. Anda harus membayar pinjaman Anda secara berkala dan sesuai dengan syarat di akulaku.

Karena jika Anda tidak segera melunasi pinjaman Anda di aplikasi akulaku, Anda harus menanggung semua resiko yang sudah tercantum pada syarat dan ketentuan saat pertama kali Anda mengajukan pinjaman online.

Akulaku memang memberikan kemudahan untuk memberikan pinjaman, namun dalam pembayaran mungkin Anda akan sedikit terbebani. Oleh karena itu, disarankan untuk menghapus akun akulaku agar tidak tergoda untuk meminjam uang pada aplikasi ini lagi.

1. Cara Menghapus Akun Akulaku Secara Permanen

Pada aplikasi akulaku memang tidak menyediakan fitur untuk hapus akun, namun itu bukan berarti menjadi hal yang mustahil. Anda dapat menghubungi call center untuk meminta hapus akun akulaku Anda.

Cara menghapus akun akulaku:

  1. Buka perangkat seluler Anda.
  2. Kemudian lakukan panggilan ke Customer service Akulaku di 1500920
  3. Sekarang, Anda harus meminta penghapusan akun akulaku.
  4. Jika Anda sudah mengajukan hapus akun akulaku, maka pihak akulaku akan memproses permintaan Anda.
  5. Selesai.

Pastikan untuk menghubungi customer service Akulaku pada jam kerja yaitu jam 9 pagi sampai 6 sore pada hari senin sampai jumat.

Selain melalui call center, Anda juga bisa mengajukan permohonan untuk menghapus akun Akulaku lewat email ke cs.id@akulaku.com

Pastikan juga pada akun akulaku Anda sudah membayar semua pinjaman online yang sudah Anda lakukan. Karena Anda tidak akan bisa menghapus akun akulaku yang masih memiliki tagihan yang belum dilunasi.

2. Hapus Aplikasi Akulaku

Tahap kedua setelah Anda sudah menerapkan cara menghapus akun akulaku melalui panduan di atas adalah Anda harus menghapus aplikasi ini. Dengan menghapus aplikasi, Anda tidak akan lagi tergoda untuk membuat akun dan melakukan pinjaman kembali.

Panduan cara hapus akulaku:

  1. Pergi ke Pengaturan pada smartphone Anda.
  2. Masuk ke menu aplikasi untuk mengelola aplikasi pada hp Anda.
  3. Kemudian cari aplikasi akulaku.
  4. Pilih aplikasi tersebut lalu pilih opsi copot aplikasi.
  5. Selesai.

Setelah Anda sudah menghapus akun akulaku dan menghapus aplikasi, usahakan agar tidak gampang tergoda dengan pinjaman online lainnya.

Karena pada dasarnya, aturan dari pinjaman online kebanyakan tidak jauh berbeda. Selain Anda akan dikenakan bunga, akan ada denda yang cukup lumayan jika Anda telat dalam membayar pinjaman online.

Demikian tutorial bagaimana cara menghapus akun akulaku yang sudah terdaftar secara permanen dan tips agar tidak tergoda pinjaman online dengan menghapus aplikasinya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan Anda mengenai kredit online.

Baca Juga:

One Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Baca juga

Back to top button