Aplikasi

7 Aplikasi Edit Video Terbaik dan Gratis untuk Android

Sekarang jika anda ingin menjadi editor video profesional, anda tidak perlu membutuhkan komputer dengan spesifikasi yang tinggi. Karena anda bisa melakukan video editing di hp menggunakan aplikasi edit video Android. Beruntung jika anda memiliki hp Android, anda bisa langsung mencoba video editing di hp android anda.

Sangat banyak pilihan aplikasi edit video di Android, ada yang gratis dan ada juga yang berbayar. Fitur-fitur yang disediakan di versi gratis tidak jauh berbeda dengan yang berbayar. Anda dapat dengan mudah menemukan aplikasi edit video yang gratis.

Karena banyaknya aplikasi untuk mengedit video di Android yang sudah tersebar di google play store maupun di internet, EzTekno akan membahas aplikasi edit video Android yang terbaik dari semua itu. Walaupun fiturnya memang tidak selengkap aplikasi di PC pada umumnya, namun beberapa aplikasi ini akan sangat membantu anda untuk editing video dasar.

Bahkan tidak sedikit kini para pembuat konten video di Youtube, Facebook, dan Instagram hanya bermodalkan aplikasi perekam layar android dan aplikasi edit video di Android saja. Mari baca lebih lanjut 7 aplikasi edit video android terbaik berikut dibawah ini:

Aplikasi Terbaik Untuk Edit Video di HP Android

Berikut ini adalah 7 aplikasi edit video android terbaik versi EzTekno. Semua aplikasi yang disebutkan di bawah ini dapat anda gunakan secara gratis, dan memiliki kelebihan fitur tersendiri. Inilah aplikasi video editing terbaik untuk hp Android.

1. KineMaster Pro Video Editor

Aplikasi Edit Video Android

KineMaster Pro Video Editor adalah aplikasi yang dapat melakukan editing video di android, menambahkan efek pergantian scene, dan tersedia animasi yang cukup keren. Aplikasi ini sangat banyak digunakan oleh editing video profesional.

Namun walaupun begitu, aplikasi ini memberikan tampilan landscape dan fitur yang mudah dipahami sehingga para pemula edit video pasti akan gampang memahaminya.

Sangat banyak fitur yang akan anda temukan di aplikasi ini, beberapa fitur nya adalah Chroma Key. Fitur Chroma Key dapat anda gunakan untuk menghapus latar belakang atau green screen.

Dengan adanya fitur tersebut, anda dapat mengganti background video anda menjadi animasi atau menambahkan video green screen ke video anda agar menjadi satu.

Download KineMaster Pro Video Editor

2. VivaVideo

Aplikasi Edit Video Android

Viva Video adalah aplikasi edit video android yang cukup populer. Terbukti karena aplikasi eyang satu ini memiliki jumlah total download yang sangat banyak.

Di aplikasi ini anda dapat menggabungkan beberapa klip video lalu mengatur transisi agar lebih bagus. Anda juga bisa memberikan teks dan animasi ke dalam video.

Cara kerja dan tampilan yang diberikan sangat membantu para pemula editing video android untuk cepat mengerti. VivaVideo memberikan banyak pilihan filter, tema, dan audio yang dapat ditambahkan ke video anda. Setelah anda selesai proses edit video, anda dapat langsung membagikannya melalui aplikasi ini ke Facebook, YouTube, Instagram, dan lainnya.

Download VivaVideo

3. Quik

Aplikasi Edit Video Android

Quik merupakan aplikasi edit video android yang mudah dan gratis untuk hp android anda. Aplikasi ini dapat menambahkan hingga 75 foto atau video lalu digabung menjadi satu video berdurasi pendek. Selain itu, disana anda dapat menambahkan efek, teks, dan musik ke dalam video.

Aplikasi ini memberikan 23 filter bawaan yang dapat anda gunakan di video anda agar lebih keren. Quik adalah aplikasi yang direkomendasikan jika anda hobi berpetualang di alam luar. Aplikasi Quik dapat terhubung langsung dengan perangkat Gopro.

Download Quik

4. InShot Video & Photo Editor

Aplikasi Edit Video Android

Inshot adalah aplikasi edit video di hp android yang paling cocok jika anda suka dengan tren di Instagram. Karena di aplikasi ini akan memberikan anda efek yang sering kali anda temukan di video Instagram. Dengan tampilan video yang potrait, anda bisa menambahkan efek dan lagu favorit anda ke dalam video.

Selain itu, anda juga dapat menambahkan stiker ke dalam video, mengatur kecepatan video, memotong ukuran video, dan itu semua dapat anda lakukan secara gratis di aplikasi ini. Jika anda dulu sering download video di instagram karena video tersebut keren, sekarang anda dapat membuat video anda sendiri di InShot.

Download InShot Video & Photo Editor

5. PowerDirector

Aplikasi Edit Video Android

PowerDirector adalah aplikasi edit video android yang hampir mirip dengan aplikasi KineMaster. Menggunakan konsep timeline yang mampu menyisipkan video lain menjadi satu video, menambahkan efek, stiker dan animasi.

Aplikasi ini juga mendukung Chroma Key yang dapat membuat efek visual sinematik dari green screen. PowerDirector menawarkan fitur yang lengkap sebagai aplikasi editing video di android.

Terdapat fitur share ke media sosial jika anda sudah selesai di tahap editing video. Lebih kerennya lagi adalah anda dapat menyimpan video hasil dari editing aplikasi ini dalam format 4K. Namun untuk menerapkan dalam format 4K, anda harus membayar lisensi tambahan di aplikasi ini.

Download PowerDirector 

6. FilmoraGo

Aplikasi Edit Video Android

Aplikasi edit video android yang keenam ini adalah aplikasi yang dikembangkan oleh Wondershare. Dilihat dari pengalaman Wondershare yang terkenal karena aplikasi editor yang ada di PC, sudah dipastikan akan memuaskan untuk di aplikasi android.

FilmoraGo dapat menambahkan efek dan filter ke dalam video, serta anda dapat menambahkan musik agar lebih bagus. Tidak hanya itu, anda juga bisa menambahkan efek grafis animasi di aplikasi ini. Semua fitur tersebut gratis dan tidak memberikan watermark di video yang dihasilkan.

Download FilmoraGo 

7. Adobe Premiere Rush

Aplikasi Edit Video Android

Siapa yang tidak kenal dengan Adobe? Ya, Adobe dikenal karena produk-produk editing nya di PC atau laptop  yang sangat memuaskan, dan kini sudah hadir di Android juga. Aplikasi ini mampu secara otomatis membuat video dari foto-foto atau video yang anda masukkan.

Aplikasi juga dapat difungsikan sebagai pemotong video, menambahkan transisi, musik, filter, efek video dan lainnya. Tampilan yang sangat mendukung penggunanya agar paham dari fungsi-fungsi yang ada membuat aplikasi ini dapat digunakan untuk mengedit video android yang cepat dan mudah.

Download Adobe Premiere Rush

Sekian beberapa aplikasi edit video terbaik di android menurut EzTekno yang bisa anda coba sesuai dengan kebutuhan. Selamat mencoba dan selamat melakukan editing video.

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Baca juga

Back to top button