Twitter adalah salah satu media sosial yang cukup populer di indonesia. Jika anda masih belum mengetahui bagaimana cara membuat akun twitter, Anda akan menemukan jawaban untuk cara daftar twitter pada artikel ini.
Hampir semua orang sudah memiliki akun twitter nya sendiri. Mulai dari orang biasa, orang tua, muda, artis, politikus, pejabat negara, pebisnis, dan lainnya. Mereka membuat akun twitter agar dapat saling berkomunikasi melalui tweet yang dikirimkan pada akun mereka.
Salah satu fitur kelebihan dari twitter dibandingkan dengan media sosial lainnya adalah twitter menerapkan sebuah fitur hashtag yang dapat digunakan sebagai patokan sesuatu yang sedang ramai dibahas atau viral.
Semua pengguna twitter dapat berperan juga ke dalam hashtag yang sedang viral tersebut. Dengan mengirimkan tweet melalui akun twitter anda dengan menyisipkan kata hashtag, secara tidak langsung anda juga berpartisipasi dalam meramaikan hashtag tersebut.
Jadi, jika anda masih belum memiliki akun twitter pribadi sendiri, Anda harus segera mendaftar diri anda ke twitter. Anda tidak perlu khawatir dengan twitter apakah sulit digunakan atau tidak.
Pasalnya, twitter memberikan tampilan dan navigasi yang sangat mudah dipahami. Bahkan cara mendaftar twitter pun, Anda hanya memerlukan waktu beberapa menit saja. Berikut cara daftar twitter lewat HP dan laptop maupun komputer.
[rel]Baca Juga: Cara Melihat Trending Topik di Twitter[/rel]Cara Membuat Akun Twitter di Laptop
Cara pertama untuk mendaftar akun twitter adalah anda cukup menggunakan laptop atau komputer saja. Anda hanya memerlukan aplikasi web browser seperti google chrome atau mozilla firefox dan pastikan sudah terhubung ke jaringan internet.
Ikuti cara daftar akun twitter berikut ini:
- Buka aplikasi web browser lalu pergi ke Twitter.com
- Klik tombol Daftar yang ada di halaman depan twitter.
- Isikan nama dan nomor hp atau email anda.
- Jika sudah terisi klik tombol Berikutnya.
- Pastikan informasi sudah benar, lalu klik tombol Daftar.
- Periksa email atau nomor yang anda daftarkan.
- Masukkan 6 digit kode yang dikirimkan kemudian klik tombol Berikutnya.
- Ketikkan kata sandi yang anda inginkan untuk akun twitter.
- Upload foto profil atau bisa anda klik lewati.
Selesai, Anda akan diarahkan ke beranda twitter dengan akun twitter yang sudah berhasil anda buat.
Terkadang, jika anda menggunakan email untuk mendaftar akun twitter, Anda akan juga diminta memasukkan nomor hp untuk proses verifikasi. Dan sebaliknya juga ketika anda menggunakan nomor hp, Anda akan juga diminta memasukkan email di akun twitter anda.
Hal tersebut dilakukan dengan tujuan agar akun twitter anda lebih aman dari orang yang tidak bertanggung jawab. Selain itu, twitter menerapkan hal tersebut untuk mengurangi jumlah akun twitter spam atau palsu.
[rel]Baca Juga: Cara Download Video di Twitter[/rel]Cara Daftar Akun Twitter di Aplikasi HP
Cara membuat akun twitter yang kedua adalah menggunakan aplikasi di hp android maupun iOS. Jika anda tidak ingin menggunakan aplikasi twitter dan ingin menggunakan browser bawaan hp, Anda dapat menggunakan panduan yang sebelumnya di atas.
Langkah-langkah cara daftar twitter di hp:
- Install aplikasi twitter di HP Android atau iOS anda terlebih dahulu.
- Kemudian buka aplikasi lalu tap tombol Get Started.
- Ketikkan nama dan nomor telepon atau email.
- Jika sudah diisi dengan benar tap tombol Next.
- Tap tombol Sign Up lalu Twitter akan mengirim 6 digit kode ke nomor HP atau email sebagai verifikasi.
- Masukkan kode verifikasi yang sesuai lalu tap tombol Next.
- Kemudian anda harus memasukkan kata sandi untuk akun twitter.
- Terakhir, anda akan diberikan opsi untuk menyambungkan ke daftar kontak telepon atau tidak.
- Selesai.
Setelah anda sudah melewati tutorial di atas, anda akan diarahkan ke halaman beranda twitter. Anda sudah berhasil mendaftar akun twitter menggunakan perangkat smartphone.
[rel]Bosan dengan twitter? Ini dia cara menghapus akun twitter[/rel]
Cara Membuat Akun Twitter Tanpa Nomor HP
Ingin daftar akun twitter kedua, namun nomor HP sudah pernah digunakan? Tak perlu khawatir, karena anda bisa mendaftar akun twitter tanpa nomor HP sehingga anda bisa membuat akun twitter sebanyak-banyaknya.
Berikut cara buat akun twitter:
- Pertama, install aplikasi Chameleon browser dan Cloudflare VPN.
- Jika sudah, buka VPN 1.1.1.1 lalu aktifkan.
- Jalankan Chameleon browser dan ketik twitter.com/login.
- Bagian User Agent pilih iPhone lalu tekan GO.
- Di halaman twitter, masukkan nama lalu tekan opsi Use email Instead.
- Ketik alamat email dan tanggal lahir lalu tekan tombol Next.
- Periksa email untuk verifikasi kode pendaftaran twitter.
- Langkah terakhir, buat password untuk akun twitter.
Nah, sekarang anda sudah berhasil membuat akun twitter tanpa nomor HP. Anda hanya perlu menggunakan alamat email saja, sangat mudah bukan?
Demikian artikel tentang bagaimana cara membuat akun twitter yang dapat anda gunakan, sangat mudah bukan? Cara daftar akun twitter ini dapat anda coba melalui perangkat apapun, mau itu komputer, laptop, hp android, maupun di perangkat iOS.