Android

4 Cara Mengubah Emoji di HP Android Menjadi iOS No Root

Emoji merupakan komponen yang membuat menarik perhatian dari pengguna smartphone. Perusahaan seperti Apple, Google, Microsoft, Samsung, Facebook, Twitter sudah memiliki emoji mereka sendiri. Namun, emoji dari Apple untuk iOS dianggap yang terbaik dari semuanya. Jadi, di artikel ini akan membahas bagaimana cara mengubah emoji Android menjadi iOS tanpa root.

Ada beberapa metode yang dapat anda gunakan agar mendapatkan emoji iOS yang nantinya akan dipakai di HP Android. EzTekno telah meringkas menjadi beberapa metode yang paling mudah, dan berikut dibawah ini tutorial mengubah emoji android menjadi iOS no root dan root.

Cara Mengubah Emoji Android Menjadi iOS No Root

1. Emojily

Emojily adalah salah satu aplikasi yang paling mudah dan paling populer untuk mengganti emoji android menjadi iOS. Yang terbaik adalah aplikasi ini mampu mengganti emoji android menjadi emoji iOS tanpa akses root.

Aplikasi ini gratis dan dapat anda cari melalui Google Playstore. Aplikasi ini sangat disarankan jika anda ingin mengganti emoji di Android menjadi iOS di perangkat Android no root.

2. FlipFont (Untuk Android Samsung No Root)

Cara Mengubah Emoji Android Menjadi iOS No Root

Apakah anda sudah tahu bahwa Samsung memberikan akses untuk mengganti font sistem tanpa root. Jadi jika anda pengguna android samsung, tentu saja anda dapat mengubah emoji android ke iOS tanpa root.

Anda cukup mengunduh aplikasi FlipFont untuk mengganti emoji. Ikuti langkah-langkah berikut dibawah ini:

  1. Unduh dan instal aplikasi [Disini].
  2. Jika sudah diinstal, Buka Pengaturan.
  3. Masuk ke menu Tampilan.
  4. Kemudian ke Font pilih Emoji Font 3.
  5. Selesai.

Dengan mengganti emoji menggunakan aplikasi FlipFont, font juga akan berubah. Karena FlipFont adalah termasuk emoji dan bentuk font yang menjadi satu paket.

Cara Mengganti Emoji Android Menjadi iOS Root

1. Emoji Switcher

Cara Mengubah Emoji di hp Android Menjadi iOS

Pertama anda harus memastikan perangkat android sudah di root. Karena aplikasi emoji switcher harus mendapatkan akses root. Jika perangkat anda sudah di root, ikuti langkah-langkah berikut dibawah ini untuk mengganti emoji android menjadi iOS:

  1. Cari dan pasang aplikasi Emoji Switcher melalui google playstore.
  2. Buka aplikasi lalu di menu drop-down pilih iOS 9.1 atau yang mana saja sesuai keinginan anda.
  3. Tap tombol SET untuk mendownload.
  4. Kemudian emoji akan diubah menjadi yang sudah anda tentukan.
  5. Setelah pengaturan selesai, tap REBOOT.
  6. Perangkat android akan restart atau memulai ulang.
  7. Sekarang anda sudah dapat menggunakan emoji iOS di Android.

2. Menggunakan Modules Magisk Manager

Cara Mengganti Emoji Android Menjadi iOS Root

Magisk Manager adalah aplikasi yang mampu mengubah apa saja yang ada di perangkat Android. Aplikasi ini tentu saja memerlukan akses root. Berikut ini adalah langkah-langkah mengubah emoji android menjadi iOS menggunakan modules magisk manager:

  1. Pertama download kedua file diatas.
  2. Kemudian instal aplikasi Magisk Manager.
  3. Buka aplikasi Magisk Manager dan buka bagian menu Modules.
  4. Tap tanda plus di bagian bawah tengah aplikasi.
  5. Tambahkan file emoji.zip dari file yang sudah anda download sebelumnya.
  6. Setelah anda sudah menginstal modules, tap REBOOT untuk menerapkan perubahan emoji anda.

3. FlashFire

FlashFire adalah aplikasi terbaik untuk membuat backup, restore, format dan menghapus semua data di Android. Selain itu aplikasi ini juga tentunya dapat mengganti sistem termasuk, yang artinya anda dapat mengganti emoji android menjadi iOS.

Sebelum masuk ke tutorialnya, anda harus menyiapkan font emoji dari iOS. Jika anda masih belum punya, download file nya disini:  iOS.9 Font. Jika download sudah selesai, sekarang menuju ke langkah-langkah mengganti emoji android ke iOS 9.

  1. Instal aplikasi FlashFire melalui Google Playstore.
  2. Buka aplikasi FlashFire.
  3. Tap pada tanda plus yang berada di pojok kanan bawah.
  4. Tap Flash ZIP atau OTA.
  5. Pilih file yang sudah anda download sebelumnya dari menu.
  6. Kemudian tap Flash.

Setelah itu, anda sudah dipastikan dapat menggunakan emoji iOS di perangkat Android Anda tanpa masalah apapun.

Sekian artikel tentang bagaimana cara mengganti emoji di hp android menjadi iOS tanpa root dan dengan root. Terdapat beberapa metode yang tersedia yang dapat anda gunakan untuk mengubah emoji android. Anda dapat memakai metode yang menurut anda paling mudah dan tidak sulit untuk dipahami.

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga

Back to top button